Friday, January 18, 2013

Bagaimana HIV Menyerang Sistem Kekebalan Tubuh?


Sistem kekebalan tubuh terdiri dari sel-sel, termasuk sel-T yang memerangi kuman dan infeksi.
Bila HIV memasuki tubuh, virus itu memasuki sel-T dan kadang kala sembunyi di sana tanpa diketahui untuk beberapa lama. Jadi orang yang sudah terinfeksi bisa tampak sangat sehat, namun menjadi sumber penularan bagi orang lain.
Pada suatu saat, HIV memperbanyak diri dan mulai merusak sel-T. Sistem pertahanan tubuh menjadi lemah dan tidak mampu memerangi kuman yang berada di dalam dan di sekitar tubuh. Akhirnya, orang yang terkena AIDS, akan meninggal karena berbagai penyakit dan kanker langka.

No comments:

Post a Comment

Entri Populer